Tuesday, July 17, 2018

Sprinter Indonesia Zohri Dapat Hadiah Rumah, Ini Harganya

Kementerian Dalam Negeri menghadiahkan kado istimewa pada Lalu Muhammad Zohri, psrinter muda Indonesia yang jadi juara dunia atletik di Finlandia. Sebuah rumah di Taman Bangsal Residence, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat.

Piala Dunia 2018 Usai, Ini Nama Top Skor dan Pemain Terbaik

Timnas Prancis meluapkan kegembiraan saat pluit panjang berbunyi menandakan berakhirnya laga final Prancis vs Kroasia. Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018 setelah mengalahkan Kroasia 4-2, Minggu (15/7/2018).
Kroasia sudah berupaya melakukan yang terbaik, namun faktor keberuntungan belum memihak. Namun demikian, cukup bangga ketika sang pemainnya Luka Modric memperoleh bola emas sebagai pemain terbaik.

Sementara itu, selama Piala Dunia 2018, juga tercatat top skor masih dipegang pemain Inggris, Harry Kane dan memperoleh sepatu emas, namun pemain muda terbaik diperoleh Kylian Mbape (Prancis).
Selain itu, penjaga gawang terbaik diperoleh Thibaut Courtois dari Belgia memperoleh sarung tangan emas, sementara Timnas Spanyol menjadi tim Fair Play terbaik.

Prancis Juara Piala Dunia 2018, Tundukkan Kroasia 4-2

Timnas Prancis akhirnya keluar sebagai juara Piala Dunia 2018 Rusia, setelah mengalahkan Kroasia 4-2 pada laga final yang berlangsung di Stadion Luzhniki, Moskow, Minggu (15/7/2018) WIB malam.

Sunday, July 1, 2018

FIFA: Piala Dunia 2018 Siap Digelar di Rusia Tanpa Isu Rasis

Adanya kekhawatiran isu rasisme, hak asasi manusia dan keamanan di negara tuan rumah Piala Dunia 2018 Rusia masih saja mencuat ke permukaan.

Jadwal Laga 16 Besar Piala Dunia: Siapa Bakal Tersingkir?

Friday, June 29, 2018

Usai Berlibur di Bali, Gelandang Mitra Kukar Malah Bertingkah Konyol di Mall

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Gelandang Mitra Kukar, Danny Guthrie mengisi waktu libur kompetisi dengan berkunjung ke Bali.

Resmi Dilepas Sekaligus Promosikan Asian Games dan Asian Para Games

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Deputi III Pembudayaan Olahraga Dr. Raden Isnanta M,Pd, secara resmi melepas tim Jelajah Sepeda Nusantara 2018 di kawasan Tangerang, Banten, pada Rabu (27/6/2018) malam.
Jelajah Sepeda Nusantara 2018 merupakan bagian dari salahsatu program unggulan Kemenpora dibawah payung Ayo Olahraga yakni Sepeda Nusantara 2018, untuk memulai penjelajahan mengayuh sepeda dengan jarak tempuh 6.500 Km.
Sejatinya, tema keseluruhan dari Sepeda Nusantara 2018 ini adalah Bangun Indonesia.

Persiapan Pemecahan Rekor Dunia Poco-poco Makin Maksimal

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indonesia siap mencetak rekor dunia senam Poco-poco pada 5 Agustus mendatang dengan diikuti 65.000 peserta.
Proses penutupan training of trainer (tot) digelar di Mabes TNI, Cilangkap, kemarin.
Ajang yang menjadi program Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora ini sekaligus menjadi pemanasan jelang pembukaan Asian Games 2018 Jakarta-Palembang, 18 Agustus nanti.

Thursday, June 21, 2018

Dua bulan lagi, inilah sejumlah persiapan Asian Games 2018

Merdeka.com - Menjelang penyelenggaraan Asian Games pada Agustus mendatang, sejumlah persiapan terus dilakukan. Ketua Inasgoc Erick Thohir mengatakan pihaknya saat ini tengah mempersiapkan opening dan closing ceremony di Stadion Gelora Bung Karno..


Persiapan di GBK sendiri menurutnya sudah berjalan dengan baik. Saat ini sudah ada ribuan penari yang sedang berlatih di 20 cluster. Lalu pertengahan Juli nanti juga akan digelar gladi resik untuk opening ceremony.

Cristiano Ronaldo "Singkirkan" Maroko dari Piala Dunia 2018



tirto.id - Gol tunggal Cristiano Ronaldo menyingkirkan Maroko dari Piala Dunia 2018. Dalam laga dii Stadion Luzhniki, Rabu malam (20/6/2018) ini, Ronaldo sekaligus menuntaskan dendam Portugal yang pernah dikalahkan Maroko 3-1 pada Piala Dunia 1986.

Piala Dunia 2018 Nordin Amrabat Tuding Wasit Portugal vs Maroko Minta Jersey Ronaldo

tirto.id - Pemain sayap Tim Nasional (Timnas) Maroko, Nordin Amrabat mengkritik wasit Mark Geiger yang memimpin laga Portugal vs Maroko pada Rabu (20/6). Pemain Watford tersebut mengklaim bahwa Mark Geiger menanyakan, bisakah memiliki seragam bintang Portugal, Cristiano Ronaldo.

Iran vs Spanyol: Diego Costa Bawa Spanyol Menang 1-0

TRIBUNNEWS.COM, KAZAN - Timnas Spanyol berhasil menang 1-0 atas timnas Iran pada lanjutan babak penyisihan Grup B Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, Rabu (20/6/2018) atau Kamis dini hari WIB.
Gol kemenangan Spanyol dicetak oleh Diego Costa pada menit ke-54.
Iran sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-63 melalui gol yang dicetak oleh Saeid Ezatolahi.

Cristiano Ronaldo Ikut Senang Saat Portugal Menang Lawan Maroko

TRIBUNNEWS.COM, MOSKOW - Di Piala Dunia 2018, bagi Cristiano Ronaldo, kemenangan Portugal lebih penting dari pencapaian pribadi seperti torehan gol.
Portugal menuai kemenangan tipis 1-0 atas Maroko di Stadion Luzhniki, Rabu (20/6/2018).
Gol semata wayang di pertandingan tersebut tercipta dari tandukan yang diciptakan Cristiano Ronaldo pada awal laga.

Suporter Maroko Mulai Meneriakkan Nama Lionel Messi Usai Cristiano Ronaldo Bikin Gol

TRIBUNNEWS.COM - Suporter Maroko punya trik khusus buat meneror Cristiano Ronaldo saat tim kesayangan mereka bersua Portugal dalam laga kedua Grup B Piala Dunia 2018, yakni memanggil nama Lionel Messi.
Cristiano Ronaldo menjadi penentu kemenangan 1-0 Portugal atas Maroko pada laga di Luzhniki Stadium, Rabu (20/6/2018).

Tiga Tim yang Resmi Tersingkir dari Piala Dunia 2018

TRIBUNNEWS.COM - Rabu (20/6/2018), tiga tim sudah pasti tersingkir dari Piala Dunia 2018.
Maroko menjadi tim pertama yang harus angkat kaki dari Rusia.
Kekalahan 0-1 dari Portugal di Stadion Luzhniki, Moskow, pada Rabu (20/6/2018), membuat Medhi Benatia dkk mengubur mimpi mereka untuk lolos dari fase grup.
Maroko tak berhasil mengantongi satu poin pun dari dua laga grup B.
Maroko gagal mengulangi pencapaian terbaik mereka di Piala Dunia saat lolos ke fase 16 besar pada 1986.

Piala Dunia 2018: Arti Lionel Messi Bagi Suporter Timnas Argentina

Laporan wartawan Tribunnews.com Deodatus Pradipto dari Moskow
SELAMA di Moskow, saya sering bertemu pendukung timnas Argentina. Identitas mereka terlihat dari seragam replika tim Tango.
Siapa nama dan nomor punggung yang paling sering saya lihat? Jawabannya adalah Lionel Messi.
"Kami suka sekali Lionel Messi," ujar Gonzalo, seorang pria asal Argentina, yang saya temui di Gorky Park, Senin (18/6/2018) lalu.

Piala Dunia 2018: Janjikan burger gratis jika perempuan Rusia hamil oleh pemain sepakbola, Burger King dikecam

Jaringan restoran cepat saji Burger King di Rusia meminta maaf karena telah memasang iklan yang dituding melecehkan perempuan.
Iklan Burger King itu menawarkan hadiah sebesar 3juta rubel atau sekitar Rp662 juta dan burger jenis Whopper gratis seumur hidup bagi para perempuan yang dihamili oleh pemain sepakbola Piala Dunia.
"Perempuan yang berhasil mendapat keturunan pemain sepakbola terbaik, akan mempromosikan kesuksesan tim Rusia untuk generasi yang akan datang," demikian bunyi iklan tersebut.